Faizah Q Ayun moderatori Pelatihan Meta Analisis dan Systematic Literature Review FMIPA UNP
Padang, 14 Oktober 2023 (Editor: Riga) – Program Paskasarjana FMIPA Universitas Negeri Padang (UNP) menggelar pelatihan meta analisis dan systematic literature review pada Sabtu (14/10). Pelatihan yang digelar di Ruang Sidang Fakultas FMIPA UNP ini menghadirkan Prof. Bhisma Murti, dr. M.PH., M.Sc.,Ph.D dari Universitas Sebelas Maret (UNS) sebagai narasumber. Pada kesempatan ini Faizah Qurata Ayuni, M.Pd menjadi inisiator dan moderator acara yang sangat penting bagi para peneliti ini.
Acara dibuka oleh Wakil Dekan 1 FMIPA UNP, Dr. Yuni Ahda, M.Pd. Dalam sambutannya, Dr. Yuni Ahda menyampaikan bahwa pelatihan ini merupakan salah satu upaya UNP untuk meningkatkan kualitas penelitian mahasiswa pascasarjana.
Pada kesempatan ini, Prof. Bhisma Murti menjelaskan bahwa meta analisis dan systematic literature review merupakan dua metode penelitian yang sering dipublikasikan di jurnal internasional bereputasi, seperti Scopus. Kedua metode penelitian ini merupakan metode yang komprehensif untuk merangkum hasil-hasil penelitian primer.
“Meta analisis merupakan metode penelitian yang digunakan untuk menganalisis hasil-hasil penelitian primer secara statistik. Sementara itu, systematic literature review merupakan metode penelitian yang digunakan untuk merangkum hasil-hasil penelitian primer secara kualitatif,” ujar Prof. Bhisma Murti.
Prof. Bhisma Murti juga menjelaskan keunggulan meta analisis, yaitu:
- Tanpa biaya
- Dapat mencari literatur sebanyak-banyaknya
- Hasilnya akan memberikan bukit ilmiah paling kuat
Pelatihan ini diikuti oleh mahasiswa pascasarjana FMIPA UNP. Pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam melakukan meta analisis dan systematic literature review.
Selain itu, pelatihan ini juga disiarkan secara langsung melalui YouTube UNP. Rekaman acara dapat diakses melalui tautan https://www.youtube.com/watch?v=nOL_GA6iv-E.
Narasumber menekankan juga tentang perbedaan terkait kajian literatur yang selama ini dilakukan peneliti:
- Literature review adalah suatu ringkasan dari tinjauan pustaka tentang suatu topik.
- Systematic review adalah sebuah penelitian yang bertujuan menjawab suatu pertanyaan penelitian tertentu dengan cara mengidentifikasi, mengevaluasi, dan mensintesis dengan metodologi yang sistematis, terhadap semua bukti riset yang sudah dilakukan yang menjawab pertanyaan penelitian yang sama, dengan memberikan kesimpulan kualitatif (dalam kata-kata, disebut narrative synthesis).
- Meta-analisis adalah systematic review yang bertujuan memberikan kesimpulan kuantitatif, yaitu estimasi besarnya efek suatu intervensi atau paparan terhadap suatu hasil (outcome).