Bibit-bibit Kimiawan hebat muncul dari LCTKK tingkat regional (Sumbar, Riau, Jambi) 2022
Ruangan standar FMIPA terlihat ramai oleh remaja-remaja berseragam, Sabtu 5/11/2022. Sejak awal bulan ini kampus FMIPA napak meriah dan berbeda dengan kehadiran para siswa dari berbagai daerah. Mereka adalah utusan sekolah masing-masing untuk berpartisipasi dan berkompetisi pada cabang lomba, diantaranya Lomba Cerdas Tangkas Keterampilan Kimia (LCTKK) tingkat regional (Sumbar, Riau, Jambi) ini.
LCTKK merupakan rangkaian kegiatan Pekan Ilmiah Kimia (PIK) ke-28 – Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Kimia FMIPA UNP yang pembukaannya sudah digelar hari Ahad (30/10) lalu. Tema PIK kali ke -28 ini adalah “ Enhance Innovation, Creativity, and Technology for Our Future With Chemistry“. PIK tahun ini diikuti sebanyak 315 peserta dari 50 sekolah dan 24 mahasiswa dari 6 universitas berpartisipasi dalam mengikuti lomba PIK 28.
LCTKK merupakan salah satu dari 4 cabang lomba bagi siswa, disamping Lomba Kimia (LK) perorangan, lomba poster dan Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) tingkat Perguruan Tinggi se-Indonesia. “Sebanyak 45 tim dari 24 sekolah mengikuti LCTKK” jelas Irfan Aminullah, ketua HIMA Kimia.
Juri kegiatan LCT ini adalah Bali Yanna Fitri, M, Pd, Dwi Fina S, M.Pd, dan Miftahul Khair, PhD. “Kita melihat bibit-bibit unggul calon kimiawan hebat dari peserta yang berkompetisi hari ini” ungkap Miftahul Khair, mewakili dewan juri dalam kesannya.