Dosen Departemen Kimia Aktif Ikuti Training of Trainer (Tot) Pemanfaatan Ai Dalam Pembelajaran Dan Penelitian

UNP Padang, Sumatera Barat – Sejumlah dosen dari Departemen Kimia Universitas Negeri Padang (UNP) berpartisipasi aktif dalam kegiatan Training of Trainer (TOT) yang membahas pemanfaatan Artificial Intelligence (AI) dalam pembelajaran, penelitian, dan pengabdian masyarakat. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) UNP dan berlangsung selama dua hari, dari tanggal 30 hingga 31 Januari 2025, di UNP Hotel & Convention Center.

Pelatihan ini menghadirkan Allya Paramita Koesoema, Ph.D, seorang dosen di Teknik Biomedis ITB, sebagai narasumber. Prof. Rahadian Z yang juga dosen Kimia menjadi narasumber internal berikutnya. Para peserta mendapatkan wawasan mendalam mengenai bagaimana AI dapat diintegrasikan ke dalam berbagai aspekTri Dharma Perguruan Tinggi.

Tiga dosen dari Departemen Kimia UNP yang turut serta dalam kegiatan ini adalah Miftahul Khair, Ph.D (dosen S1 Kimia), Dr. Fajriah Azea (dosen S2 Pendidikan Kimia), dan Faizah Qurrata Aini (dosen S1 Pendidikan Kimia). Keikutsertaan mereka menunjukkan komitmen departemen dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia dosen dosen Kimia dan mengikuti perkembangan teknologi terkini.

“Kami sangat antusias untuk mempelajari lebih lanjut tentang bagaimana AI dapat membantu kami dalam meningkatkan efektivitas pembelajaran dan penelitian di Departemen Kimia,” ujar Miftahul Khair, Ph.D, salah satu peserta TOT.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi langkah awal bagi implementasi AI dalam proses belajar-mengajar di lingkungan Departemen Kimia UNP, serta mendorong inovasi dalam penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Post comment